Liburan di Kediri tidak akan terasa asyik dan menyenangkan jika kamu belum menemukan tempat penginapan yang tepat. Meski hanya dijadikan sebagai tempat tidur di malam hari, ada banyak hal yang harus dipertimbangkan sebelum memesan hotel di Kediri. Bukan sekedar harga yang murah tapi termasuk kebersihan, fasilitas, desain interior dan keamanannya.
Daftar Hotel Di Kediri Murah dan Instagramable
Daftar isi
Kediri termasuk kota pariwisata populer di Jatim, tidak sulit menemukan hotel populer dan mewah. Khusus bagi kamu yang ingin menginap di penginapan murah dan Instagramable, beberapa hotel ini mungkin bisa menjadi referensi:
1. Viva Hotel Kediri
Dari depannya saja kita sudah bisa menemukan keunikan desain interior dari hotel tersebut. Viva hotel menggunakan kombinasi warna tidak biasa dengan gaya arsitektur yang modern. Tidak hanya bagian depannya, bagian dalam Viva Hotel Kediri juga sangat instagramable.
Uniknya, hampir semua ruangan di Viva Hotel Kediri menggunakan bias warna pink keunguan. Hotel bintang 2 ini menyediakan beragam kamar dengan akomodasi lengkap, kamu bisa pesan kamar dengan kasur single atau double bed.
2. Insumo Palace Hotel & Resort
Bila dibandingkan dengan hotel sebelumnya, hotel ini jauh lebih megah dan mewah yang akan tampak sangat indah ketika dipandang di malam hari. Insumo Palace Hotel and Resort termasuk hotel populer karena berada di kawasan strategis dekat dari Satsiun Kereta Api Kediri. Kamar di hotel ini memiliki view kota yang sangat cantik dengan akomodasi lengkap termasuk kamar yang bersih dan nyaman.
3. Lotus Garden Hotel and Restaurant
Masih sama seperti dua hotel sebelumnya, Lotus Garden Hotel and Restaurant merupakan hotel bintang 2. Desain arsitektur di penginapan ini sangat artistic, baik eksterior maupun interior gedung dibuat seistimewa mungkin dengan mengkombinasikan unsur alam.
Salah satu spot paling instagramable di Lotus Garden Hotel and Restaurant adalah rumah makannya. Dinding restaurant sengaja ditempel dengan gambar-gambar unik untuk menonjolkan nuansa modernnya.
4. Citihub Hotel @Kediri
Dari tampilan luar, hotel ini mungkin tidak tampak berkesan justru yang menonjol adalah bangunan Martha Tilaar Salon Day Spa yang ada di sebelahnya. Tapi setelah masuk ke bagian dalam hotel, Anda akan menemukan spot-spot foto menarik yang sayang bila dilewatkan oleh lensa kamera.
Hampir sama seperti Lotus Garden Hotel and Restaurant, Citihub Hotel @Kediri menggunakan pendekatan art pada desain interior hotel dan restoran mereka. Anda bisa melihat gambar-gambar lucu dan unik yang menghiasi dinding restorannya.
5. Bukit Daun Hotel and Resort
Tampilan mewah dan asri tampak sangat menonjol ketika kita melihat Bukit Daun Hotel and Resort. Tempat penginapan ini dihiasi dengan banyak pepohonan dan bunga warna-warni yang membuatnya terlihat lebih ramah lingkungan.
Menariknya, banyak tamu hotel yang memanfaatkan taman bunga tersebut sebagai spot fotografi. Bagian kolam renang juga memiliki pemandangan yang sangat indah apalagi bila dilihat di malam hari ketika biasa cahaya lampu hotel menerangi kolam.
6. Jamboo Budget Kediri
Tata ruang Jamboo Budget Kediri mengukuhkan penginapan ini sebagai penginapan unik dan artistic. Kamu yang ingin mendapatkan spot foto oke selama menginap di sini, pastikan mengunjungi area Bar, Café and Lounge. Area tersebut memiliki desain arsitektur yang unik dengan tata furniture yang epic bergaya industrial.
7. Front One Inn Kediri
Referensi hotel instagramable Kediri terakhir adalah Front One Inn Kediri yang desain bagian depannya sangat unik. Saat masuk ke lobby, kamu akan disambut dengan gaya arsitektur modern. Spot foto terbaik di tempat ini adalah Spot Box Café yang menonjolkan ciri khas anak muda dengan unsur warna hitam putih.
Sudah punya nama penginapan yang akan kamu tuju saat sampai di Kediri? Semua hotel di atas termasuk hotel murah dengan desain interior yang unik dan artistic. Pilih salah satu hotel yang baik budget dan lokasinya sesuai dengan seleramu.